Skip to content

Tips Melakukan Perawatan Pada Pipa Besi Sch 40 Yang Benar

  • by
pipa berwarna abu abu dalam pabrik

Melakukan perawatan pada pipa besi sch 40 supaya tidak mudah berkarat sangat mudah untuk dilakukan. Pipa yang sudah berkarat memang bisa lebih memperpendek umur penggunanya. Jika sudah berkarat pastinya akan membutuhkan biaya perbaikan. Hal tersebut akan membuat Anda merugi, berikut ini akan kita berikan tips merawat pipa besi sch yang baik dan benar. 

Lapisi Pipa Sch 40 

Tips yang pertama adalah dengan melapisinya dengan menggunakan bahan dari logam maupun non logam. Hal tersebut disebabkan karena besi yang sudah dilapisi akan lebih cenderung tidak mudah mengalami karatan dibandingkan dengan besi yang tidak diberikan pelapis maupun terpapar secara langsung dengan air dan udara. 

Nantinya, Anda dapat memakai bahan seperti platina, emas, nikel dan juga timah untuk digunakan sebagai pelapis. Proses tersebut memiliki tujuan untuk membantu menghambat proses karatan di besi. 

Perhatikan Suhu Penyimpanannya

Berikutnya adalah dengan memperhatikan suhu penyimpanan untuk pipa besi sch 40. Besi yang disimpan di luar ruangan dan langsung terkena paparan sinar matahari bisa lebih mempercepat terjadinya karat di besi. Oleh karena itu, hal tersebut cukup penting untuk selalu diperhatikan. 

Jauh lebih baik bila Anda menyimpan besi di suhu ruangan dimana dapat diatur, seperti pada ruangan yang mempunyai AC karena memang idealnya besi harus disimpan di suhu yang rendah. 

Memilih Kualitas Pipa yang Terbaik

Jangan mudah tergiur dengan harga pipa sch yang murah karena harga tersebut akan menentukan kualitas. Maka dari itu, memilih pipa yang sudah memiliki label SNI dan juga memperhatikan harga yang ada di pasaran harus dilakukan dengan teliti. 

Menghindari Larutan Asam

Larutan asam seperti yang ada di dalam pembersih lantai adalah salah satu penyebab terjadinya pipa akan mudah mengalami karatan. Oleh sebab itu, pastikan Anda juga menjauhkan larutan asam dari pipa besi. 

Menghindari Penggunaan Air Semen

Harus diketahui jika air semen merupakan salah satu musuh untuk pipa besi. Walaupun pipa besi sudah diberikan lapisan anti karat, tetapi saat air semen terkena pada pipa besi maka lapisan anti karatnya akan mudah rusak. Bila sudah rusak, maka hanya akan tinggal menunggu pipa mengalami keropos dan ini banyak tidak disadari sebagian orang. 

Campur Menggunakan Unsur Lainnya

Hal yang nantinya bisa Anda lakukan berikutnya adalah dengan mencampurkan pipa besi sch 40 dengan unsur yang lainnya. Hal tersebut memiliki tujuan agar bisa memperlambat proses korosi. Stainless steel merupakan salah satu contoh besi yang dicampur dan paling mudah untuk ditemukan. Pada umumnya, stainless steel akan dibuat dari bahan dengan campuran 12% kromium serta karbon dengan jumlah yang sedikit. 

Lakukan Elektroplating

Elektroplating ini dapat memberikan perlindungan pada besi dari korosi. Elektroplating merupakan proses dalam pengerjaan untuk melapisi besi dengan logam yang lainnya dengan menggunakan metode elektrolisis. Metode satu ini dapat diaplikasikan di kaleng makanan. Besi yang ada di kaleng makanan tersebut dilapisi dengan timah sehingga mempunyai umur simpan dan juga pemakaian yang panjang. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *